Bisnis dibidang agen pulsa internet kini mulai marak karena caranya yang mudah dan simpel dengan melalui aplikasi di smartphone. Kamu juga tidak perlu lagi deposit dalam jumlah besar. Begitu ada orderan pulsa atau kuota internet yang masuk, baru bayarkan pesanan pulsa dan kuotanya.
Sangat mudah dan simpel bukan? Sepertinya hampir semua orang yang memiliki ponsel pintar bisa memulai bisnis satu ini. Akan tetapi, sayangnya tidak semua yang menjalankan bisnis ini bisa sukses, jadi kalau kamu ingin berhasil, simak trik rahasianya ya.
1. Riset Harga Pasar Agen Pulsa Internet
Untuk memulai bisnis agen pulsa internet, riset dulu harga pasaran pulsa dan kuota yang ada. Selanjutnya berangkat dari situ, baru tentukan harga yang kamu inginkan. Penentuan ini tidak sembarangan ya, pertimbangkan untung yang kamu inginkan juga.
Untuk masalah untung, sebaiknya jangan terlalu besar atau terlalu kecil. Akan lebih baik, jika memasang harga yang tidak jauh dari para pesaing. Apalagi kalau kamu seorang reseller kuota internet dan bukannya membuka sendiri.
2. Mencari Distributor yang Terpercaya
Mencari distributor pulsa termurah dan terlengkap serta yang paling penting terpercaya, susah-susah gampang. Kebanyakan di awal para distributor pasti menawarkan hal yang manis-manis. Maka dari itu, sebaiknya jangan terlalu cepat menentukan distributor hanya karena satu faktor.
Perhatikan juga bagaimana distributor kinerja distributor. Apakah mereka termasuk yang responsif atau tidak. Lalu pastikan juga distributor memiliki customer service yang selalu aktif agar saat ada masalah dengan layanan agen pulsa internet, distributor segera menanganinya.
3. Buat Pembukuan yang Jelas
Meskipun saat baru memulai jumlah transaksi yang dilakukan masih sedikit, tetap perlu dibuat pembukuan yang jelas. Hal ini agar bisnis agen pulsa internet tetap berjalan dan keuangannya tidak tercampur. Saat keuangan pribadi dan usaha tercampur, lama kelamaan bisa membuat Anda rugi karena tidak tahu berapa untung sebenarnya yang didapatkan.
Lebih buruk lagi, uang yang seharusnya kembali diputarkan untuk membeli pulsa, habis tanpa bekas. Kalau sudah begini, tinggal menunggu hitungan hari atau minggu saja layanan jasa penjualan pulsa dan internet yang kamu sediakan gulung tikar.
4. Tidak Menerima Hutang
Bagi kamu yang sulit menolak permintaan orang lain, sebaiknya mulai menguatkan hati sebelum memulai usaha agen pulsa internet. Bermula dari hutang Rp 5.000,00, lalu bertambah menjadi Rp 10.000,00 dan lama-kelamaan menjadi Rp 100 ribu. Saat kamu sadar bahwa nominal yang dipinjamkan sudah terlalu banyak, terkadang orang yang meminjamnya jadi enggan membayar .
Hasil penjualan yang seharusnya bisa dijadikan sebagai modal, malah jadi tertahan. Jadi, sebisa mungkin jangan sampai menerima hutang ya, karena kamu sendiri yang akan dirugikan. Apalagi kalau yang meminjam adalah teman baik, jadi tambah tidak enak untuk menagih uang pulsanya bukan?
5. Menyediakan Pelayanan yang Memuaskan
Sekedar mematok harga isi kuota murah, tetapi pelayanan tidak memuaskan lama-lama juga akan kehilangan pelanggan. Orang jadi enggan untuk kembali membeli pulsa karena kurang nyaman dengan jasa agen pulsa internet yang kamu sediakan.
Untuk itu sebisa mungkin sediakan pelayanan yang memuaskan ketika membuka usaha agen pulsa. Caranya yaitu dengan memproses pulsa dengan cepat, dan juga menanggapi saran pelanggan, dan juga membantu menyelesaikan masalah yang terjadi dengan cepat.
Nah, itu dia trik rahasia sukses untuk memulai usaha agen pulsa internet milikmu sendiri. Semoga dengan trik ini usaha pulsa internet yang kamu jalankan berjalan dengan lancar dan sukses kedepannya. Apabila artikel ini bermanfaat dan membantu mu untuk memulai usaha, jangan lupa bagikan di sosial media masing-masing supaya orang lain juga tahu informasinya ya.